JAKARTA (PNC) – Ratusan ekor sapi di Jawa Timur dikabarkan terinfeksi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) menular. Temuan ini membuat warga panik, dan khawatir bisa tertular dari penyakit tersebut.
Lantas, apakah penyakit ini bisa menular ke manusia? PMK adalah penyakit yang menyerang hewan ternak. Dikategorikan sebagai penyakit ternak yang paling menular dan serius, PMK umumnya menjangkiti hewan dengan kuku terbelah seperti sapi, kerbau, unta, domba, hingga kambing.
Hal ini lantas menjadi perhatian utama Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi secara khusus meminta kepada Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo untuk melakukan sejumlah langkah antisipasi.
“Saya minta ini Menteri Pertanian, segera dilakukan lockdown zonasi, lockdown di wilayah, sehingga mutasi ternak dari satu tempat ke tempat yang lain,” kata Jokowi saat memberikan pengarahan dalam rapat terbatas sebagaimana dilansir cnbc.com.
“Atau pergerakan ternak dari kabupaten ke kabupaten, apalagi provinsi ke provinsi betul-betul bisa dicegah.,” jelasnya.
Selain itu, Jokowi juga menginstruksikan aparat kepolisian turut serta dalam menjaga pergerakan hewan ternak dari sejumlah daerah-daerah yang sudah dinyatakan penyakit mulut dan kuku.
“Bentuk satgas, sehingga jelas siapa yang nanti bertanggung jawab,” tegasnya.
Sebagai informasi, Kementerian Pertanian sebelumnya telah menutup arus keluar masuk ternak sejalan dengan munculnya wabah PMK.
Kepala Badan Karantina Pertanian (Barantan) Kementan Bambang menerbitkan Surat Edaran Kepala Badan Karantina Pertanian Nomor 12950/KR.120/K/05/2022 tentang Peningkatan Kewaspadaan terhadap Kejadian Penyakit Mulut dan Kuku.
Bambang menginstruksikan unit pelaksana teknis (UPT) karantina pertanian di seluruh wilayah Indonesia meningkatkan pengawasan lalu lintas ternak untuk mencegah penyebaran masuk dan menyebarnya PMK ke seluruh wilayah Indonesia.***